Meningkatkan Literasi dan Kesadaran Masyarakat, Bimtek Keuangan Non Tunai


 2024-07-22 |  Desa Kemaduh

Baron, Nganjuk- Di era digital ini, transaksi non tunai semakin marak digunakan oleh masyarakat. Untuk meningkatkan literasi dan kesadaran masyarakat tentang penggunaan transaksi non tunai yang aman dan bertanggung jawab, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Nganjuk menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Keuangan Non Tunai di Pendopo Kecamatan Baron, Jumat (19/7/2024).
Camat Baron berkesempatan menghadiri Bimtek tersebut didampingi oleh, Kepala Desa, Sekretaris Desa, Bendahara Desa, Pelaksana Teknis Desa dan Operator Desa se Kecamatan Baron. Dalam acara  tersebut para peserta mendapatkan edukasi tentang berbagai jenis transaksi non tunai, seperti transfer bank, mobile banking, dan penggunaan e-money.
Selain edukasi tentang manfaat transaksi non tunai, para peserta Bimbingan Teknis (Bimtek) juga mendapatkan pelatihan tentang cara menggunakan berbagai platform transaksi non tunai. Cara melakukan transfer bank, menggunakan mobile banking, dan bertransaksi menggunakan e-money.
Diharapkan setelah mengikuti Bimtek ini, para peserta dapat memahami manfaat transaksi non tunai, menggunakan berbagai platform transaksi non tunai dengan aman dan bertanggung jawab, dan mempromosikan penggunaan transaksi non tunai.
melalui literasi pembayaran non tunai ini, pihaknya berusaha untuk membantu masyarakat agar lebih mampu mengadopsi teknologi keuangan yang lebih modern, efisien, dan aman. Penggunaan non tunai ini memiliki beberapa dampak positif bagi masyarakat yaitu mampu mengurangi resiko keamanan yang terkait dengan uang tunai, seperti adanya resiko pencurian, perampokan, resiko peredaran uang palsu.
Sebagai informasi, bimtek Keuangan Non Tunai ini merupakan salah satu upaya untuk mendukung program pemerintah dalam mewujudkan inklusi keuangan dan digitalisasi ekonomi. Untuk program keuangan non tunai ini didukung oleh dana APBDes Tahun 2024. Melalui kegiatan ini diharapkan dengan semakin banyaknya masyarakat yang menggunakan transaksi non tunai, perekonomian Indonesia akan semakin maju dan modern.